Pencak Silat Unigoro Raih Medali Emas Pomprov Jatim 2022 Kelas C Dewasa Putra

Pencak Silat Unigoro Raih Medali Emas Pomprov Jatim 2022 Kelas C Dewasa Putra

 

Pekan Olahraga Mahasiswa Provinsi Jawa Timur (Pomprov Jatim) merupakan event perlombaan olahraga mahasiswa tingkat Provinsi Jawa Timur dengan total 14 cabang olahraga yang dilombakan. Pekan Olahraga Mahasiswa Provinsi Jawa Timur (Pomprov Jatim) ini diadakan mulai tanggal 19-30 Maret 2022. Dengan diikuti sebanyak 2.595 atlet mahasiswa yang berasal dari 150 Perguruan Tinggi Negeri (PTN) dan Perguruan Tinggi Swasta (PTS) di Jawa Timur. Universitas Bojonegoro turut berpartisipasi dalam event tersebut dengan mengirim 7 mahasiswa untuk mewakili cabang olahraga pencak silat. Event olahraga ini dibuka oleh Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Sekda Provinsi Jawa Timur, Benny Sampirwanto mewakili Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa dan Badan Pembina Olahraga Mahasiswa (Bapomi) Jatim di Graha Kencana Universitas Negeri Malang Minggu (20 Maret 2022).
Adanya event Pomprov Jatim ini bertujuan untuk menyaring bibit unggul atlet dari mahasiswa se-Jawa Timur yang disiapkan untuk menyongsong penyelenggaraan Pekan Olahraga Mahasiswa Nasional (Pomnas) 2022 di Sumatera Barat. Yoga Aldi Pradana, mahasiswa Universitas Bojonegoro Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik yang meraih medali emas pada Pomprov Jatim 2022 merasa senang dan bangga karena bisa lolos dan akan mewakili Jawa Timur dalam Pekan Olahraga Mahasiswa Nasional.
“Semoga dengan pencapaian ini pencak silat di Univesitas Bojonegoro semakin maju dan semakin disorot lagi. Untuk teman-teman tetap semangat dan terus berprestasi. Hilangkan rasa sakitmu temukan jati dirimu.” Ucapnya.
Pak Arief Januarso, S.Sos., M.Si. Ketua Yayasan Suyitno Unigoro mengatakan bahwa, “Prestasi yang diraih mahasiswa yang meraih mendali emas sangat membanggakan. Apalagi ini pertama kali Unigoro mengikuti Pekan Olahraga Mahasiswa Jatim. Selaku ketua yayasan, tahun depan saya sangat berharap akan semakin banyak medali yang bisa diraih baik itu dari pencak silat, volly, basket dan futsal. Untuk dapat mencapai itu para pelatih olahraga di kampus akan kita minta untuk melakukan evaluasi dan tentunya segera dilakukan perbaikan untuk mempersiapkan atlet-atlet yang akan ikut pertandingan baik di tingkat provinsi maupun nasional.”
Ibu Dr. Tri Astuti Handayani, SH., MM., M.Hum. Rektor Universitas Bojonegoro mengucapkan selamat atas keberhasilan yang diperoleh pada event Pomprov Jatim baru-baru ini. Rektor Unigoro beserta Civitas Akademika merasa bangga dengan prestasi gemilang ini. Beliau berharap semoga prestasi ini bisa dipertahankan dengan selalu berlatih dan berlatih.
“Jaga fisik dan selalu semangat. Bangga Unigoro!” tutur beliau.
-Tim Jurnalis UKM P2J